Apa itu Chrome?
Chrome adalah browser paling populer dari Google. Browser Chrome membuat anda lebih nyaman ketika mencari sesuatu dari internet.
Misal, Anda sedang mencari penjual furniture, maka tinggal ketik furniture terbaik di Google, maka muncul puluhan hingga ribuan penjual furniture untuk anda pilih.
Bagaimana cara memperbarui Chrome di smartphone?
Setiap aplikasi biasanya selalu berkembang dan memperbaiki kesalahan, meningkatkan kenyamanan dan keamanan. Kita sebagai pengguna, untuk mendapatkan penawaran itu, maka kita harus memperbarui aplikasi terkait.
Panduan mudah memperbarui chrome
- Buka aplikasi Playstore [1] di smartphone mu (setiap smartphone selalu ada Playstore sebagai aplikasi bawaan kecuali beberapa brand smartphone)
- Kemudian, ketikan “CHROME” pada kotak pencarian [2],
- Klik “UPDATE” [3] (jika sudah pada versi terbaru maka menu UPDATE diganti OPEN atau BUKA)
- Jika anda klik di bagian logo (langkah sebelumnya), maka untuk memperbarui Chrome dengan cara klik tombol “UPDATE” [3]
- Proses download dimulai. Pastikan memori internal tidak posisi penuh dan tidak pada posisi sedang mendownload aplikasi lain. Jika anda mengalami seperti ini “Download Pending…[4]” maka bersabarlah (atau hentikan paksa download aplikasi lain)
- Ketika tidak ada kendala, maka chrome terbaru mulai ter-download. Tunggu hingga proses [4.1] selesai.
- Ketika selesai mendownload chrome, maka anda akan melihat tombol “OPEN atau BUKA” dan “UNINSTALL atau COPOT”
- Selesai. Anda sekarang dapat memulai aktifitas berselancar di internet dengan chrome versi terbaru di Smartphone anda [6].
Pastikan anda mengaktifkan auto update atau perbarui otomatis di Playstore agar anda selalu pada versi terbaru yang lebih aman dan cepat. Semoga bermanfaat.